PAMEKASAN, Suararakyat.id – mahasiswa MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka) UTM melakukan pengabdian masyarakat melalui penanaman 1000 bibit bawang merah menggunakan media tanam soil block oleh mahasiswa MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka) di Desa Sana Tengah, Kecamatan Pasean, Kabupaten Pamekasan, Madura. Minggu, (8/10/2023).
Kegiatan tersebut mengangkat tema “Klaster Bawang Merah Pamekasan Poktan Padimas dan Andalan”. Salah satu kegiatannya adalah penanaman benih bawang merah (True Shallot Seed) menggunakan media soil block.
Dalam kegiatan penanaman tersebut melibatkan peran dari beberapa pihak yaitu pihak penyuluh pertanian Sugianto, petani bawang merah, Pardi dan Nasirudin.
“Penanaman bawang merah dari biji di daerah Pasean ini diharapkan mampu menjadi solusi permasalahan mahalnya bibit bawang merah bagi petani” ucap salah satu petani bawang merah, Nasirudin.
Kegiatan tersebut juga mendapatkan respon yang cukup baik dari petani dan juga kepala desa dari Sana Tengah, Sutrisno.
“Baru kali ini ada kegiatan mahasiswa yang langsung turun untuk kegiatan pertanian dilahan” ucap Sutrisno.
Sementara itu, Media tanam soil block dalam proses penyemaian benih bawang merah menggunakan campuran tanah, serbuk gergaji kayu dan pupuk kandang dengan perbandingan 1:1:2. Penggunaan media soil block ini bertujuan agar dalam pertumbuhan dan perkembangan akar bawang merah tidak terganggu.
“Semoga dengan penggunaan soil block pada penanaman bawang merah di desa Sana Tengah ini bisa menjadi contoh untuk para petani bawang merah” ucap sugianto.
Adapun Output yang diharapkan pada kegiatan ini adalah mengatasi permasalahan petani bawang merah yaitu mahalnya bibit umbi bawang merah. Uji coba pembibitan bawang merah di desa Sana Tengah kecamatan Pasean Pamekasan ini juga menyesuaikan dengan respon lingkungan terhadap pertumbuhan bawang merah.
Kegiatan MBKM Pengabdian oleh mahasiswa UTM ini diharapkan mampu menjadi inovasi baru dalam bidang pertanian desa Sana Tengah dan mampu menjadi contoh bagi desa lain di kecamatan Pasean. (Red)