SAMPANG, Suararakyat.id – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) kelompok 03 Universitas Trunojoyo Madura mengajak masyarakat untuk tetap hidup sehat dengan mengadakan kegiatan senam sehat dan kerja bakti bersama bertempat di lapangan Voli, Dusun Lembung, Desa Sokobanah Daya, Kab. Sampang. Minggu (16/07/2023).
Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kebugaran jasmani warga Desa Sokobanah Daya dan menambah keakraban dengan ibu-ibu serta anak-anak warga Desa Sokobanah Daya. Kegiatan senam ini diikuti oleh masyarakat Desa Sokobanah Daya terutama ibu-ibu dan anak-anak Sekolah Dasar (SD).
Selain itu, tujuan kerja bakti setelah melakukan senam sehat yaitu demi menjaga kebersihan lingkungan yang merupakan suatu kebiasaan yang harus ditanamkan di usia dini. Hal ini perlu dilakukan karena dengan terus berusaha untuk menjaga kebersihan lingkungan, maka tindakan tersebut merupakan bentuk kepedulian kita terhadap diri sendiri dan orang lain.
“Untuk menciptakan lingkungan yang nyaman, kita harus selalu menjaga lingkungan-lingkungan sekitar kita agar tetap bersih dan nyaman dipandang, kita tidak boleh membuang sampang sembarangan karena itu adalah salah satu faktor merusak lingkungan,” ujar Prama selaku ketua kelompok 03 KKN-T UTM.
Menurut Prama dan anggota KKN-T 03 lainnya, sampah merupakan salah satu faktor penyebab kerusakan lingkungan dan salah satu contoh cara menjaga lingkungan adalah membuang sampah pada tempatnya.
“Jika lingkungan hidup kita rentan dengan yang namanya kotor, tentu saja kita tidak bisa hidup dengan nyaman dan akan menimbulkan banyak penyakit, dengan itu kita harus beramai-ramai menjaga kelestarian lingkungan salah satunya dengan bergotong royong membersihkan lingkungan atau yang disebut kerja bakti,” tuturnya.
Kegiatan tersebut mendapat respon positif dari warga. Seluruh warga sangat antusias mengikuti kegiatan senam bersama dan kerja bakti ini. Karena selain bermanfaat meningkatkan kebugaran jasmani dan menjaga kebersihan lingkungan, kegiatan ini juga bermanfaat untuk menjaga kekompakan dan keakraban antar masyarakat di desa Sokobanah Daya ini.